Indahnya setiap langkah dalam berbagi


Senin, 19 Maret 2012

MODAL DASAR DAN UTAMA UNTUK SUKSES

Mindset Dulu, Skill Kemudian

Maksudnya apa?
Maksudnya adalah, apa yang ada dalam pikiran kita, apa yang mengalir dalam perasaan kita saat menghayati pekerjaan, berhubungan sangat erat dengan kesuksesan bisnis kita. Bila Anda adalah seorang pebisnis, maka selamanya Anda akan bergelut dengan persoalan ini: menciptakan mindset yang positif, membuat tujuan, menentukan target, menjadi pribadi yang tumbuh dan belajar ikhlas.
Kenapa begitu?
Sebab saat kita memilih bisnis sebagai jalur sukses, kita harus betul-betul memahami ALASAN mengapa ada di jalur ini. Pernah dengar pepatah: Ikuti hatimu, maka kamu akan tiba di tempat yang kamu inginkan? Kalimat ini tidak meminta kita untuk mengalir begitu saja mengikuti arus lho ya :D . Pesan indah itu dimaksudkan untuk menyadarkan, apa yang paling diinginkan oleh hatilah yang akan menuntun kita mencari sesuatu yang dianggap paling penting. Sesuatu itulah yang menjadi ALASAN.

Perjelaslah impian Anda, dan hidupkan kerja untuk meraihnya. Ini tidak mudah, tapi sungguh, hidup jadi begitu bermakna saat melakoninya. Banyak yang gagal merancang mimpi dan meraihnya. Kenapa? Sebab kebanyakan orang terlalu takut. Ketakutan yang dibiarkan tumbuh hingga melebihi besarnya impian mereka.
Jadi, bila ingin bertumbuh dalam bisnis sesuai impian, apa sih yang harus kita lakukan?

Satu-satunya jalan adalah JALAN TERUS!
Saat jiwa merasa bimbang, takut dan frustasi, jalan saja terus. Tidak ada obat mujarab untuk menyembuhkan penyakit ini. Ingat terus impian kita, pegang erat ALASAN kita ada di jalur ini. Di sepanjang perjalanan nanti, jiwa kita akan perlahan beradaptasi dan menyeimbangkan dirinya kok.

Jangan terhipnotis dengan rasa takut dan ragu
Menciptakan mindset positif memang sepenuhnya “kerja pikiran”. Tapi salah besar bila mengira “kerja pikiran” itu cuma berpikir, mengkhayal, melakukan olah energi sembari duduk atau tidur-tiduran. Buatlah rencana, strategi dan lakukan ‘action’ untuk membunuh ketakutan itu.

Mulailah menciptakan kebiasaan dan ritual yang “menumbuhkan jiwa”
Ini bukanlah sederetan kebiasaan dan ritual yang hebat, unik atau luar biasa kok. Sama sekali bukan! Justru merupakan kebiasaan kecil yang rutin dilakukan, setiap hari tanpa absen.
Misal, berbicara pada 3 hingga 5 orang sehari tentang bisnis kita, menulis sebuah paragraf untuk menghidupkan blog bisnis, chatting dan sharing selama 15 menit, mencatat pengeluaran harian, bahkan sesederhana meluangkan 10 menit setiap pagi untuk mengucap syukur atas anugerah hidup yang begitu indah.
Keseluruhan aktivitas posistif itu, meski sederhana, bila dilakukan terus-menerus akan berdampak besar pada kesuksesan kita.

Belajarlah melihat segala hal sebagai baik, dan akan menjadi katalis bagi kesuksesan kita.
Bersyukur. Bersyukur. Bersyukur.
Syukuri setiap proses perjalanan bisnis kita. Percaya penuh bahwa baik atau buruk, susah atau senang adalah baik seluruhnya. Ini adalah proses, bukan akhir.
Bersabar, terus bekerja dengan mindset positif dan genggam terus ALASAN kita ada di bisnis ini.
Sukses itu milik kita semua...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar